-->

Pemasaran Strategik - Soal dan Jawaban

Latihan Soal Pilihan Ganda Tentang Pemasaran Strategik Lengkap Jawaban
  1. Salah satu keuntungan yang diperoleh dari Undifferentiated Marketing Strategy adalah...
    a. Biaya yang lebih rendah
    b. Efektifitas bauran produk lebih tinggi
    c. Perusahaan dapat memahami kebutuhan pelanggan lebih baik
    d. Dapat memenuhi spesifik setiap segmen sasaran
  2. Daihatsu Grand Max diposisikan sebagai mobil penumpang yang lapang dan terjangkau. Dengan desain mobil minibus yang body-nya cenderung mengotak. Mesin ditempatkan di tengah. Hidung yang disisakan sedikit bukan ruang mesin. Di sana hanya ada sedikit peranti pendukung mesin. Ruang ini juga bisa dipakai untuk menyimpan kunci-kunci tentunyA. Semua itu dimaksudkan untuk memperoleh ruang kabin yang luas. Brand Positioning yang ingin dicitrakan oleh produsen tersebut adalah...
    a. Produk
    b. Harga
    c. Tempat
    d. Promosi
  3. Yang dimaksud Specialized Industry dalam matrix Boston Consulting Group adalah…
    a. Hanya sedikit sumber diferensiasi, tetapi setiap diferensiasi memiliki potensi keunggulan bersaing (competitive advantage) yang besar
    b. Hanya sedikit sumber diferensiasi. Ukuran potensi keunggulan bersaing dari setiap diferensiasi kecil lagi
    c. Terdapat banyak sumber diferensiasi, tetapi ukuran potensi keunggulan besaing dari setiap diferensiasi rendah
    d. Terdapat banyak sumber diferensiasi dan setiap diferensiasi memiliki potensi keunggulan yang besar
  4. Keunggulan motor-motor dan mobil-mobil Jepang dari Amerika dan Eropa, salah satunya disebabkan oleh keunggulan jaringan bengkel dan toko spare-part sampai ke kota-kota kecil, dikatakan juga bahwa montir-montirnya ahli (expertise) dan selama ini terbukti keunggulannya (performance). Untuk mengimbangi kondisi tersebut, Motor Bangau dari Jialing, dalam iklan yang diperankan Rano Karno dan Basuki, menekankan ketersediaan spare-part yang tersedia banyak dan dimana saja sebagai keunggulan motor itu. Ilustrasi tersebut menggambarkan jenis diferensiasi ....
    a. Diferensiasi Produk Utama
    b. Diferensiasi Layanan Tambahan
    c. Diferensiasi Personil
    d. Diferensiasi Saluran
  5. Konsumen memiliki citra yang sempit mengenai merek. Mereka mempersepsikan merek terlalu tinggi. Kalau kejadian berikut ini terjadi, maka ini contoh over-positioning. Konsumen merasa bahwa rumah-rumah di Lippo Cikarang mahal-mahal semua, padahal ada juga tipe rumah sederhananyA. Definisi tersebut merupakan jebakan positioning...
    a. Underpositioning
    b. Overpositiong
    c. Confused positioning
    d. Doubtful positioning
  6. Kondisi yang menggambarkan sejauh mana persepsi kinerja sebuah produk dibandingkan dengan harapan-harapan seorang pembeli adalah merupakan pengertian dari…
    a. Pemasaran strategis
    b. Nilai Pelanggan
    c. Kepuasan Pelanggan
    d. Migrasi nilai pelanggan
  7. Strategi korporasi yang didisain untuk memperbaiki kelemahan-kelemahan organisasi yang menyebabkan kinerjanya menurun, disebut sebagai strategi…
    a. Strategi stabilitas
    b. Strategi pembaharuan
    c. Strategi diferensiasi
    d. Strategi fokus
  8. Kotler & Armstrong mengemukakan 5 (lima) jenis orientasi manajemen pemasaran, salah satunya yaitu berpendapat bahwa pencapaian sasaran organisasi tergantung kepada pemahaman akan kebutuhan dan keinginan pasar sasaran dan seberapa mampu perusahaan memenuhinya dengan cara yang lebih efektif dan efisien dibanding para pesaing, yang merupakan definisi dari konsep…
    a. Konsep produksi (production concept)
    b. Konsep produk (product concept)
    c. Konsep penjualan (selling concept)
    d. Konsep pemasaran (marketing concept)
  9. Seiring perkembangan praktik manajemen dari waktu ke waktu maka munculah beberapa teori-teori utama dalam manajemen, salah satunya, membahas mengenai penggunaan metode-metode ilmiah untuk menggambarkan “sebuah cara yang terbaik” untuk mengerjakan sebuah pekerjaan. Teori tersebut merupakan definisi dari teori…
    a. Scientific Management Theory
    b. General Administrative Theory
    c. Quantitative Approach to Management
    d. Organizational Behavior
  10. Riset Pemasaran berdasarkan definisi American Marketing Association (AMA) adalah...
    a. Metoda yang menggunakan data-data penjualan masa lalu untuk mengestimasi penjualan yang datang
    b. Metoda yang memberi perhatian pada faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan
    c. Identifikasi, pengumpulan, analisis dan penyebaran (pembagian) informasi yang sistematis dan objektif untuk meningkatkan pengambilan keputusan yang berhubungan dengan identifikasi dan solusi masalah-masalah dan kesempatan-kesempatan dalam pemasaran
    d. Proses identifikasi yang menempatkan permintaan sebagai variabel dependen dan faktor-faktor yang mempengaruhinya sebagai variabel independen
  11. Kotler dan Keller mencatat tiga strategi pemasaran berdasarkan ada tidaknya pasar sasaran, salah satunya yaitu Pemasaran bersasaran (target marketing), yang dimaksud dengan pemasaran bersasaran (target marketing) adalah...
    a. Penjual memproduksi produk secara massal mempromosikan produk secara massal
    b. Memilih pasar yang semakin sempit dan menyesuaikan produk secara spesifik dengan kebutuhan dan keinginan target tersebut
    c. Perusahaan memproduksi dua atau lebih varians produk yang berbeda dalam hal fitur, gaya, kualitas, model, harga dan lain-lain
    d. Perusahaan mengidentifikasi segmen-segmen pasar, memilih segmen untuk dilayani, kemudian membuat produk untuk segmen yang dilayani tersebut
  12. Manajemen pemasaran menggunakan informasi yang dihasilkan oleh analisis situasi sebagai pedoman untuk menentukan sebuah strategi baru atau mengubah strategi yang sudah adA. Analisis situasi strategis berarti analisis situasi ini harus bersifat strategis dalam arti situasi yang dianalisis tidak hanya situasi internal perusahaan tetapi juga eksternal perusahaan. Faktor-faktor eksternal perusahaan yang harus dianalisis adalah ….
    a. Perkembangan hasil pencapaian penjualan per area
    b. Kebijakan fiskal dan moneter
    c. Perkembangan pangsa pasar
    d. Hasil pelaksanaan program-program bauran pemasaran
  13. Pelangan dan pesaing merupakan komponen penting dalam...
    a. Analisis lingkungan internal
    b. Analisis lingkungan makro
    c. Analisis lingkungan mikro
    d. Analisis lingkungan global
  14. Segmentasi berdasarkan jenis usaha, skala usaha, pertumbuhan usaha dan lama berlangganan dikelompokkan kedalam variabel segmentasi berdasarkan…
    a. Demografi
    b. Geografi
    c. Psikografi
    d. Karakteristik bisnis
  15. Kinerja pasar meliputi, antara lain...
    a. Konsentrasi industri
    b. Hambatan masuk (barrier to entry)
    c. Differensiasi di antara produk-produk yang dihasilkan industri
    d. Kemampulabaan (profitability), efisiensi, dan keinovatifan (innovativeness)
  16. Persaingan antara produk tidak setipe atau tidak sekelas, tetapi masih dalam industri yang sama di klasifikasikan sebagai jenis persaingan…
    a. Persaingan merek (brand competition)
    b. Persaingan industri (industry competition)
    c. Persaingan manfaat (benefit competition)
    d. Persaingan generik (generic competition)
  17. Bagi konsumen merek memiliki manfaat, yaitu...
    a. Dengan pemberian merek, mutu lebih terjamin dan konsisten
    b. Meningkatkan efisiensi pembelian karena merek menyediakan informasi tentang produk dan tempat pembelian
    c. Memberikan perlindungan khusus atau ciri khusus maupun keistimewaan produk
    d. Memberikan nilai emosional dan ekspresi diri
  18. Untuk semua produk obat nyamuk yang tersedia dalam bentuk aerosol dan bakar, PT. Bayer Indonesia menggunakan merek Baygon.
    PT. Bayer Indonesia menggunakan strategi merek...
    a. Strategi merek baru
    b. Strategi perluasan lini
    c. Strategi perluasan merek (brand extension)
    d. Strategi multimerek
  19. Nissan melihat bahwa antara Latio (Rp 213.000.000) dan Serena Ct (Rp 253.000.000) masih ada celah selebar Rp 40.000.000. Kalau pada celah ini diisikan varian baru, dengan Latio yang di-upgrade atau Serena yang di-speckdown, atau memasukkan MPV merek baru, maka Nissan melakukan perpanjangan lini produk...
    a. Memperpanjang ke hilir (downward stretching)
    b. Memperpanjang ke hulu (upward stretching)
    c. Memperpanjang ke hulu dan ke hilir sekaligus (two-way strectching)
    d. Mengisi lini produk (product-line filling)
  20. Barang yang memiliki karakteristik unik atau yang diasosiasikan dengan kelompok pembeli yang eksklusif, disebut barang...
    a. Confenience goods
    b. Shooping goods
    c. Unsougth goods
    d. Specialty goods
Kunci Jawabannya Klik Disini
LihatTutupKomentar